BerandaBeritaSD Al Irsyad 01 Perkuat Karakter Dengan Disiplin Day

SD Al Irsyad 01 Perkuat Karakter Dengan Disiplin Day

10957973_834043653325916_1977353971_n

Ada pemandangan berbeda terlihat di halaman KODIM  0701 Banyumas pada hari Sabtu tanggal 31 Januari 2015 . Nampak ada beberapa orang berbaju doreng-doreng berada di depan barisan anak-anak. Ternyata ada anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) dari KODIM 0701 Banyumasyang  sedang memberikan pelatihan dan pengetahuan tentang Peraturan Baris-berbaris (PBB) kepada anak-anak Level IV SD Al Irsyad Al Islamiyyah 01 Purwokerto.

Kegiatan yang diberi nama Discipline Day ini diadakan oleh Level IV  bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan baris berbaris secara benar. Karena dengan PBB yang baik dan benar  akan dapat membina pribadi yang disiplin, juga dapat membina konsentrasi anak akan adanya suatu instruksi sehingga akan segera tanggap dan respon untuk melakukan sesuatu. “ Dengan disiplin yang tinggi anak akan dapat mengerjakan sesuatu dengan tepat”, ungkap Ustadz Iqbal, S.E. Disamping untuk membina kedisiplinan, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kekompakan dan keselarasan dengan teman serta bisa meningkatkan daya tahan tubuh agar tetap sehat dan kuat.

Dengan memiliki tingkat kedisiplinan yang tinggi sejak usia dini atau anak-anak diharapkan akan membentuk sebuah karakter anak yang bisa membiasakan diri untuk disiplin dalam hal apapun. Baik disiplin waktu, disiplin dalam belajar dan lebih utama adalah disiplin dalam beribadah kepada Allah swt.

Kegiatan yang berlangsung selama kurang lebih 2 jam ini meliputi pelatihan baris-berbaris dan pengenalan senjata yang biasa digunakan untuk upacara. Para siswa terlihat sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut.(Iswati, S.Si)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments